REMUG STUNTING DI DESA ALASANGKER TAHUN 2024
Gst Nyoman Indrawati 24 Juni 2024 14:20:39 WITA
Rembuk stunting Desa merupakan rangkaian pertemuan membahas dan menetapkan komitmen Desa dalam menetapkan program atau kegiatan pencegahan dan penanganan konvergensi stunting Desa. Kegiatan ini merupakan kegiatan Pra Musyarah Desa penyusunan RKP Desa tahun perencanaan
Stunting adalah gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang, yang ditandai dengan panjang atau tinggi badannya berada di bawah standar yang ditetapkan oleh menteri yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang kesehatan.
Senin, 3 Juni 2024 bertempat di Gedung serbaguna Prewayah Sri Bakti. Pemerintah Desa Alasangker melaksanakan rembug stunting. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Perbekel Desa Alasangker dihadiri pula oleh Ketua dan Anggota BPD, Kelian Banjar Dinas se Alasangker, PLKB Desa Alasangker, Pendamping Desa, Ketua dan Pengurus TP.PKK, Bidan Desa, Kader KPM, Kader TPK. Adapun materi yang dibahasa pada kegiatan ini :
- Penyampaian laporan konvergensi pencegahan stunting di desa oleh KPM (Kader Pembangunan Manusia);
- Diskusi terarah (FGD) terkait dengan rancangan usulan konvergensi
Stunting Desa yang disusun dari hasil di RDS (Rumah Desa Sehat);
- Pembahasan dan penyepakatan usulan kegiatan prioritas berdasarkan
Persentase laporan hasil konvergensi pencegahan stunting di Desa;dan
- Penetapatan prioritas usulan program/kegiatan berdasarkan persentase
Laporan hasil konvergensi pencegahan stunting di Desa.
Dalam kesempatannya Perbekel Desa Alasangker menyampaikan Stunting merupakan masalah yang sangat serius yang perlu mendapat perhatian secara sungguh sungguh. Untuk itu kita harus benar-benar berkosentrasi dalam hal ini mengingat jumlah angka stunting semakin meningkat.
Berikut Usulan yang disepakati :
- Peningkatan anggaran pemberian kuantitas dan kwalitas PMT di Posyandu
- Lebih meningkatkan Varian PMT
- Peningkatan kapasitas kader
- Mengadakan Refresing Bagi Kader Posyandu
- Mengadakan sosialisasi kepada msyarakat tentang peningkatan kesadaran untuk datang ke posyandu
- Peningkatan honorarium kader
- Pentingnya penataan dan kebersihan lingkungan
- Pemberian reward atau hadiah bagi masyarakat yang secara rutin datang ke posyandu.
- Pemberian penghargaan untuk para kelian banjar dinas yang berhasil mengatasi kasus stunting menjadi 0 stunting di masing-masing wilayah.
Setelah melalui musyawarah Perbekel maupun Badan Permusyawaratan Desa (BPD) sepakat untuk memberikan perhatian khusus bagi anak dalam kondisi Kurang Gisi, dibawah garis merah maupun stunting dan sepakat untuk memprioritaskan penanggulangan masalah stunting di penyusunan RKP Desa tahun 2025.
Komentar atas REMUG STUNTING DI DESA ALASANGKER TAHUN 2024
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- AGENDA KEGIATAN PERBEKEL DESA ALASANGKER BULAN NOVEMBER TAHUN 2024
- SOSIALISASI PROGRAM PENDISTRIBUSIAN PMT LOKAL DI DESA ALASANGKER
- MUSYAWARAH DESA PENETAPAN PERUBAHAN APBDES TAHUN 2024 DI DESA ALASANGKER
- PENYALURAN BLT DANA DESA BULAN NOVEMBER TAHUN 2024 DI DESA ALASANGKER
- PENYULUHAN REMAJA TENTANG NARKOBA DAN HIV AIDS DI DESA ALASANGKER
- PUSKESMAS BULELENG III MELAKSANAKAN KEGIATAN PELATIHAN DAN PEMBINAAN KADER BKB DESA ALASANGKER
- AGENDA KEGIATAN PERBEKEL DESA ALASANGKER BULAN OKTOBER TAHUN 2024