MUSYAWARAH DESA KHUSUS PENETAPAN KPM BLT DANA DESA
Operator Alasangker 06 Januari 2023 13:38:53 WITA
Dalam Rangka menindaklanjuti Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2022 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa tahun 2023 yang salah satunya dipergunakan untuk Bantuan Langsung Tunai. Jumat, 06 Januari 2023 bertempat di Kantor Perbekel Desa Alasangker . Badan Permusyawaratan Desa melakukan Musdes Khusus tentang Validasi, Penyepakatan dan Penetapan calon Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Dana Desa tahun anggaran 2023.
Kegiatan ini diselenggaran langsung oleh Ketua BPD yang dihadiri pula oleh Perbekel Desa Alasangker, Perbekel Desa Alasangker beserta Perangkat Desa, Kelian Banjar Dinas se Alasangker, Babinsa, Babinkamtibmas, LPM, Pendamping Desa, Tp PKK Desa Alasangker, Kader KPM, Pengurus Karang Taruna dan Relawan Pendata Calon KPM BLT Desa.
Dalam kesempatannya Perbekel Desa Alasangker menyampaikan bahwa penerimaan KPM 15% dari dana desa di tahun 2023 dan untuk ketahan pangan dan hewani 20%. Masyarakat yang diprioritaskan adalah masyarakat yang masuk data ekstrim (kemiskinan, Penyakit menahun dan disabilitas). Calon kreteria KPM tahun 2023 yaitu Kehilangan mata pencaharian, mempunyai keluarga yang rentan sakit menahun, tidak menerima bantuan sosial PKH. Beliau juga menyampaikan apapun yang menjadi keputusan Musdes khusus mohon dimaklumi.
Dalam kegiatan ini telah disepakati KPM BLT DD Desa Alasangker sebanyak 43 KPM yang terdiri dari 6 Dusun yaitu: Dusun Alasangker : 13 KPM, Bengkel: 5KMP, Tenaon : 10KPM, Juwuk Manis : 5 KPM, Pumahan : 5KPM, Pendem : 5Kpm. Kegiatan ini ditutup oleh Ketua BPD dengan menetapkan musyawarah atau hasil kesepakatan akan dituangkan kedalam berita acara. Yang akan ditetapkan kedalam peraturan Perbekel Alasangker Nomor 1 tahun 2023 tentang penetapan KPM BLT Desa tahun 2023. Kegiatan ini berjalan lancar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Komentar atas MUSYAWARAH DESA KHUSUS PENETAPAN KPM BLT DANA DESA
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PERAYAAN HARI RAYA NYEPI TAHUN 2023 DI DESA ALASANGKER
- Rahajeng nyanggre Rahina Nyepi Tahun Saka 1945.
- KAPOLRES KABUPATEN BULELENG MELAKSANAKAN KEGIATAN PRAKTEK SISWA DIKTUBA POLRI SPN SINGARAJA TENTANG
- PEMASANGAN BALIHO APBDES TAHUN 2023 DAN REALISASI APBDES TAHUN 2022 DI DESA ALASANGKER
- PENYALURAN BLT DANA DESA BULAN MARET TAHUN 2023 DI DESA ALASANGKER
- PERAYAAN BULAN BAHASA BALI TAHUN 2023 DI DESA ALASANGKER
- PERATURAN DESA ALASANGKER NOMOR 3 TAHUN 2023